Labels

Wednesday, August 4, 2021

No One's Perfect : Kisah Hidup Ototake Hirotada

 


Kalau anda terlahir cacat tidak punya tangan dan kaki, apa yang ada dalam pikiran anda? Kalau anda melahirkan seorang bayi yang tidak memiliki tangan dan kaki, apa yang ada dalam pikiran anda? Itulah yang akan kita pelajari dari kisah hidup Hirotada Otokake dalam bukunya yang  berjudul No One’s Perfect yang. Sebenarnya buku ini sudah pernah saya baca dulu sekali, tapi entah kenapa melihat buku ini di rak buku sewaktu pulangkampung, tiba-tiba ingin kembali membaca buku ini (plus memang sudah mulai lupa isinya seperti apa, hehehehe).Akhirnya, saya ambil buku itu dan mulai saya simpan untuk saya baca nanti.

Wednesday, July 28, 2021

The Greatest Showman : Kisah Nyata Perjalanan Hidup Barnum, Pendiri Sirkus di Amerika

sinopsisfilmindia.com

Phineas Taylor Barnum atau yang disebut juga dengan P.T. Barnum, siapa dia? Itu yang ada dalam pikiran saya kala memutuskan untuk menonton film musical yang berjudul The Greatest Showman. Bagi saya, sangat penting untuk melihat kisah film itu, apakah fiksi atau real. Berhubung saya menyukai film-film yang berdasar kisah nyata, maka begitu membaca sekilas sosok Barnum, maka saya putuskan untuk menonton film ini. Sebelum film ini dibuat dan disutradari oleh Michael Gracey, sudah ada beberapa film lain yang mengisahkan perjalanan hidup dari Barnum, misalnya The Mighty Barnum (1934) dan juga serial TV berjudul Barnum yang dibuat di tahun 1986.

Wednesday, July 21, 2021

Super 30: Impian Remaja India masuk Universitas Ternama di India


 Mimpi. Bolehkah kita bermimpi? Atau haruskah kita menerima kenyataan di depan kita, hanya karena kita dilahirkan dari keluarga miskin, maka otomatis kita juga akan menjadi orang miskin. Hanya karena ayah kita seorang tukang bangunan, haruskah kita menerima kenyataan hanya akan mengikuti jejaknya menjadi kuli bangunan juga? Atau bolehkah kita memimpikan sesuatu yang jauh lebih tinggi dari itu? Saya jadi teringat orang bijak mengatakan, bukan salah kita kalau kita dilahirkan dari keluarga miskin. Tapi salahkan diri kit ajika kita mati sebagai orang miskin. Suatu hal yang mendorong kita untuk bisa melepaskan diri dari nasib yang mengikat orangtua kita. Dan itulah yang yang menjadi tema sentral di film ini.

Wednesday, July 14, 2021

Tarian Lengger Maut: banyak bagian yang masih menjadi tanda tanya

 


Kali ini saya akan membahas film Tarian Lengger Maut yang rilis bulan Mei kemarin. Karena sudah selisih 3 bulan, maka review ini akan spoiler tentang film tersebut. Saat menonton trailernya, ekspektasi saya sudah sangat tinggi karena film ini secara cinematografi sangat memanjakan mata. Belum lagi film ini dibuat oleh Visinema Picture. Bagi saya, film-film buatan Visinema memiliki nilai lebih dalam hal pengambilan gambar, jadi harapan saya cukup tinggi.

Thursday, July 8, 2021

Pulau Plastik: Masalah Sampah Plastik yang Akut di Lingkungan

 


Kali ini  saya akan mereview film documenter berjudul Pulau Plastik. Film ini sebenarnya lama banget walau sama sama di tahun 2021 cuma baru sempat membuat tulisan sekarang, hehehe. Hari pertama film ini diputar di bioskop langsung aku tonton karena takut sepi. Maklum, film dokumenter itu kan pangsa pasarnya terbatas, jadi lebih baik langsung nonton film di hari pertama supaya kalau tutup layar, sudah menontonnya. Cukup kaget juga Visinema Picture membawa film dokumenter seperti ini untuk dibawa ke layar bioskop padahal peluangnya kecil bisa menggaet banyak penonton. Itu dari kacamata pribadi lho, hehehehe

Sunday, April 4, 2021

Sui Dhaaga, Made In India: perjuangan Mauji menjadi seorang penjahit


 

Kali ini saya akan membahas tentang film india tahun 2018 yang berjudul Sui Dhaaga Made In India yang disutradarai oleh Sharat Katariya dan dibintangi Varun Dhawan sebagai Mauji serta Anushka Sharma sebagai Mamta.

Sui Dhagaa , artinya adalah jarum dan benang dalam bahasa India. Karena tema sentralnya berkaitan dengan urusan jahit menjahit sih. Mauji merupakan seorang pria yang bekerja di sebuah toko mesin jahit. Mauji biasa diperlakukan sesuka hati demi menyenangkan bosnya, yang penting bisa tetap bekerja  untuk menopang hidupnya.

Sunday, March 28, 2021

Mechanic Resurrection : Film laga Jason Statham

 


Film yang akan aku bahas adalah film Mechanic Resurrection yang dibintangi oleh Jason Statham dan juga Michele Yeoh. Hanya saja Michele Yeoh disini mendapat peran yang kurang penting menurutku. Peran pembantu saja sebenarnya. Film ini rilis di tahun 2016 dan disutradari oleh Dennis Gansel.

Film diawali dengan sosok Bishop (Jason Satham) yang berada di Brazilditemui oleh kelompok pembunuh bayaran, yang meminta Bishop untuk bekerjasama dengan pimpinan mereka yaitu Crain (sam Hazeldine), sosok pembunuh bayaran yang sudah dikenal oleh Bishop. Bishop yang menolak dan melarikan diri dari kejaran anak buah Crain menuju ke Thailand.

Sunday, March 21, 2021

Split, Manusia dengan 24 kepribadian yang berbeda

 


Kali ini saya akan membahas teng film yang berjudul Split . Film ini buatan Night syamalan dan rilis tahun 2016. Film ini mendapatkan respon yang luar biasa di masanya. Bayangkan, dari budget hanya 9 juta dollar, mereka meraup keuntungan hingga 287 dollar AS di seluruh dunia. Suatu keuntungan 30 kali lipat dari budget semula. Film ini masuk kategori psikologi horror thriller. Film ini menceritakan seorang pria yang memiliki kepribadian ganda, lebih tepatnya 24 kepribadian dalam satu tubuh.

Adegan diawali oleh Claire(jessica Sula) dan Marcia (Halley Lu Richardson)yang terpaksa membawa satu temannya yang antisosial bernama cassey(Anya Taylor Joy) untuk diantarkan ke rumahnya. Tidak terduga, ada seorang pria yang masuk ke dalam mobil dan membius mereka. Mereka kemudian tersadar sudah ada di ruang bawah tanah Disekap oleh laki-laki tersebut.

Ketiga gadis ini dibuat kebingungan karena sosok pria ini trus menerus berubah perilakunya. Cassey emnyadari bahwa sosok yang menangkap mereka adalah sosok yang memiliki kepribadian ganda. Mereka berjuang sekuat tenaga untuk melepaskan diri dari sekapan ruang bawah tanah itu. Disisi lain, Kevin juga terus melakukan terapi psikologi dengan dokter psikiaternya yang bernama Doker Fletcher. Fletcher menyadari ada sesuatu yang tersembunyi dalam diri Kevin, atau bagian dari kepribadian Kevin lain yang sangat berbahaya.

Karakter Kevin Wendell Crumb dimainkan dengan baik oleh James Mcavoy. Walaupun di film ini diceritakan ada 24 identitas yang berbeda, tapi ada 4 kepribadian yang sangat menonjol , yaitu Hedwig yang berprilaku seperti anak-anak. Denis yang dewasa dan selalu terlihat rapi, Patricia, sosok wanita yang keibuan, hingga Kevin sendiri. Ada lagi Barry yang kemayu dan menyukai Fashion, karakter yang sering muncul kala berinteraksi dengan Dokter Fletcher (Betty Buckley).Dan aku seperti percaya bahwa benar-benar ada sosok yang memiliki karakter yang berbeda dalam satu tubuh.s alut dengan James karena perannya yang semakin baik.

Dari alur, diketahui bahwa dari berbagai karakter itu, ada tiga karakter yang akhirnya menonjol dan membentuk satu kelompok baru dengan nama The Horde yang berisi identitas Patricia, Denis dan Hedwig.Mereka menculik tiga gadis itu karena ingin membangkitkan karakter terakhir dari 24 kepribadian yang disebut the beast, karakter yang sangat kuat dan mengerikan. Mereka ingin mengorbankan ketiga gadis ini untuk The beast karena The beast merupakan seorang kanibal.

Intensitas film ini sejak awal penculikan sudah mulai menegangkan, bagaimana para gadis dicekam ketakutan berhadapand dengan sosok Kevin ini. Alur cerita juga menjelaskan bagaimana Sosok Cassey di masa lalu yang kelam sehingga membuat dia menjadi antisosial ketika remaja. Awalnya sih kukira hanya menceritakan perburuan Cassey di hutan bersama ayah dan pamannya. Tapi dalam prosesnya aku menyadari ada pelecehan seksual didalamnya. Sementara itu, Sosok Kevin juga dijelaskan secara singkat mengenai masa lalunya , penyiksaan di masa lalunya oleh ibunya membuat dia akhirnya memiliki 3 kepribadian yang berbeda.

Hal yang mungkin membuat sedikit gregetan adalah di akhir cerita yang sedikit menggantung. Hmm film film sejenis ini memang sepertinya akan dibuat mengambang hasil akhirnya, siapa tahu kalau sukses, maka bisa dibuat sekuelnya. Tapi cukup kasihan juga sih dengan sosok Claire dan Marcia yang akhirnya menjadi tumbal kala the beast bangkit menjadi kepribadian yang keempat. Begitu juga dengan dokter Fletcher yang justru cari perkara menurutku kala dia nekat datang ke rumah Kevin karena merasa bahwa identitas yang menguasai kevin sekarang adalah identitas yang sangat berbahaya. Kalian saksikan sendiri ya filmnya dan endingnya. Yang jelas tidak akan mengecewakan kok filmnya. Selamat menonton.

Saturday, March 13, 2021

The Legend of Tarzan: kisah Tarzan kembali ke Afrika

 


Kali ini aku akan membahas tentang film lama tentang tarzan. Sudah cukup banyak film yang membahas tentang Tarzan, maka kali ini tarzan yang muncul dating dengan ide baru, yang menceritakan tarzan sudah hidup di Inggris. Film ini disutradari oleh David Yates dan rilis di tahun 2016.

Wednesday, January 27, 2021

Hindi Medium : segala cara dilakukan orangtua demi pendidikan anaknya



Apa yang akan kamu lakukan untuk bisa mendapatkan sekolah terbaik bagi anakmu?

Itulah tema sentral yang ada di film India ini. Film berjudul Hindi Medium ini tayang pada tahun 2017. Film yang dibintang oleh Irffan dan Shaba Qumar  berperan sebagai Raj dan Mita. Sementara itu film ini disutradari oleh Shaket Chaudhary.

Wednesday, January 20, 2021

Mission Mangal: Ambisi India menjadi negara Asia pertama yang pergi ke Mars

 

Kali ini aku ingin membahas film yang berkaitan dengan pengiriman satelit untuk menyelidiki planet Mars yang dilakukan oleh India. Film yang membawa impian pribadi dan juga ada pesan emansipasi wanita di dalamnya. Film berj
udul Mision Mangal  ini dirilis di tahun 2019 yang disutradarai oleh Jagan Shakti dengan pemain utama Aksay kumar dan juga Vidya Balan.

Wednesday, January 13, 2021

Battle of Jangsari: Pertempuran Tentara Pelajar Korea melawan Korea Utara selama Perang Korea

 


Kali ini saya akan membahas film perang yang berdasar kisah nyata perang di Jangsari,Korea Selatan dan tayang di tahun 2019. Film ini disutradarai oleh KwakKyung Taek serta dibintangi oleh Choi Min Ho, Kim Myung Min serta Megan Fox. Kisah film ini sendiri diadaptasi dari kisah nyata The Battle of Jangsari yang terjadi selama dua hari dari tanggal 14-15 September 1950.

Film ini menceritakan 772 tentara pelajar yang rata rata baru berusia 17 tahun dikirim ke Jangsari pada malam hari dengan menggunakan kapal Moonsanho dan baru mendapatkan pelatihan selama 2 minggu saja. Pasukan yang dipimpin oleh Lee Myong Jun ini memiliki misi untuk menguasai Pantai Jangsari yang diduduki oleh Tentara Korea Utara. Tujuan dari misi ini untuk menipu Korea Utara Bahwa mereka akan melancarkan invasi dari sana. Sementara pertempuran yang sebenarnya baru terjadi di Incheon satu hari kemudian.

Sunday, January 10, 2021

Novel Midnight's Children : Kelahiran anak anak tengah Malam saat kemerdekaan India

 


Judul buku : Midnight Children

Pengarang    : salman Rusdhie

Penerbit : Serambi

Kali ini saya akan mereview novel karya Salman Rusdhie yang berjudul Midnight’s Children. Sebenarnya novel ini sudah saya selesaikan sejak akhir Desember tahun 2020 kemarin, tapi kesibukan berpindah ke Surabaya membuat berpikir kembali (apalagi bukunya ada di kampung sana) tentang isi novel ini terasa cukup sukar.

Wednesday, January 6, 2021

Article 15 : Pembunuhan berlatar belakang perbedaan kasta di India

 

Halo semua, kali ini aku akan membahas tentang film yang memiliki kritik social cukup pedas , tapi filmnya adalah film India lho, film yang menyoroti perbedaan dalam kasta di masyarakat yang masih sangat kental. Filmnya berjudul Article 15 yang tayang tahun 2019 kemarin. Kok bisa berjudul seperti itu? Kalian akan mengetahui nanti kalau sudah melihatnya. hehehe

Film ini menceritakan sosok Ayan Ranjana, seorang perwira polisi dari Delhi yang dipindah tugaskan di wilayah pedesaaan/kota kecil Laalgon, Kawasan di negara bagian uttar Pradesh. Ayan yang berpendidikan luar negeri serta menghabiskan hidup di kota besar terkejut bagaimana dia melihat perbedaan kasta yang sangat kental dalam masyarakat.